Jumat, 18 Agustus 2023, Dinas Sosial Kota Magelang melaksanakan semarak HUT Ke 78 Kemerdekaaan Republik Indonesia dengan menggelar perlombaan antar karyawan karyawati jajaran Dinsos.
Kegiatan sebagai salah satu penanaman nilai-nilai semangat kemerdekaan untuk menguatkan semangat kolaborasi dalam mewujudkan pelayanan kesejahteraan sosial di Kota Magelang.
Perlombaan diawali dengan sambutan Kepala Dinas Sosial Kota Magelang, Bambang Nuryanta, S.E.,M.M, “sebagai penguatan kepada karyawan karyawati Dinsos agar selalu kompak dan meningkatkan kerjasama dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat”.
Tema besar “Terus Melaju Untuk Indonesia Maju” merupakan momentum dalam melanjutkan gerakan pembangunan negara dengan aksi nyata yang progresif.
Dalam rangka menyemarakkan HUT Ke 78, berbagai perlombaan yang digelar merupakan capaian hasil dari masing-masing kelompok, diantaranya lomba makan krupuk, tenis meja, memasukkan pensil dalam botol, dan memindahkan karet dengan sedotan.
Kesempatan ini merupakan kebersamaan dalam melestarikan budaya-budaya bangsa agar tetap terjaga, yang dibalut dengan semangat nasionalisme dalam diri seluruh masyarakat di bumi Indonesia.
(Dwi Ambar Pratiknyo,S.Sos,MPSSp/Penyuluh Sosial Ahli Madya)